MENGATUR RITME PEKERJAAN DENGAN MELETAKKAN “TABEL DINDING TIME MANAGEMENT di RUANG KERJA”

 


 Bismillah,

              Seorang penyair berkata “Waktu adalah perkara paling mahal yang perlu engkau perhatikan untuk dijaga, tetapi aku melihatnya paling mudah engkau menyia-nyiakannya”. Begitulah kalimat sederhana yang diungkapkan seorang penyair terhadap hal yang berkaitan dengan waktu. Terkhususnya dalam hal ini yaitu mengatur ritme pekerjaan. Hanya saja tidak semua orang memahami atau menggunakan waktu yang mereka punya dengan sebaik mungkin bahkan terkadang luput dari kelalaian dalam memahami konsep waktu yang berharga. Karena inilah pentingnya adanya, pemberdayaan dan penerapan time management atau manajemen waktu pada tiap diri seseorang.

    Manajemen waktu merupakan suatu panduan yang terdiri dari perencanaan, pengendalian dan struktural cara menggunakan terhadap seberapa banyak waktu yang kita pakai dan gkita unakan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan ataupun suatu kegiatan. Seorang individu harus memahami nilai waktu baginya untuk berhasil dalam aspek kehidupan dan pekerjaan. Untuk kita renungi secara bersama bahwasanya orang yang membuang waktu adalah orang yang gagal dalam mengatur pola hidup dan identittas diri mereka sendiri. Pengelolaan waktu yang baik dapat membantu kita dalam meningkatkan kinerja dan karier pekerjaan. Pengorganisasian setiap hari membantu kita dalam menyelesaikan pekerjaan secara tepat waktu, tetap dapat terlibat selama rapat penting dan memberi kita ruang waktu untuk menjadi kreatif serta proaktif dalam tugas- tugas kita. Memiliki keterampilan manajemen waktu yang kuat pada akhirnya dapat mengarahkan kepada kualitas dan keprofesionalan seseorang dalam pekerjaan.

        Salah satu wujud nyata penerapan manajemen waktu dalam pekerjaan adalah dengan meletakkan “table dinding management time/manajemen waktu” di ruang kerjanya. Table dinding ini bertujuan agar seseorang tersebut mempu mengendalikan waktu serta menjaga ritme setiap pekerjaan yang menjadi kegiatan sehari-harinya. Apabila seseorang tidak melakukan hal yang demikian, maka pola kerja yang akan dihadapinya menjadi tidak teratur. Bahkan waktu-waktu yang seharusnya digunakan untuk istirahat menjadi terpakai. Bahkan waktu-waktu untuk beribadahpun terkorbankan karena kegagalan seseorang tersebut dalam mengendalikan ritme pekerjaan yang dihadapinya dalam sehari-hari. Table dinding management time/manajemen waktu ini berisikan tiga jangka waktu pekerjaan yaitu waktu dekat, menengah dan panjang. Setiap ruang diisikan dengan butir-butir pekerjaan, mana pekerjaan yang diutamakan/diprioritaskan, mana pekerjaan yang bisa dikerjakan/diselesaikan dalam jangka waktu menengah dan mana pekerjaan yang bisa dilakukan/diselesaikan dalam jangka waktu panjang. Seorang pekerja yang handal akan mampu menjaga ritme pekerjaannya dengan sebaik mungkin. Untuk itu sangat disarankan, setiap pekerja kantoran memiliki table dinding “management time/manajemen waktu” di ruang kerjanya.


Wallahu'alam..

Semoga Bermanfaat....




Penulis, Sabtu 3 April 2021/20 Sya'ban 1442 H

Komentar

Postingan Populer